Selamat datang para Gadjah Mada muda di kampus biru. Pada artikel ini mari kita membahas apa saja yang harus dipersiapkan sebelum menuju kuliah perdana. Sebuah transisi dari kebiasaan sekolah menuju kebiasaan kampus, sebuah transformasi dari keberaturan konvergen menuju dinamisme perkuliahan yang divergen.
Dan pada episode kali ini kita akan membahas sepuluh hal yang harus dilakukan oleh Gadjah Mada muda di kuliah perdana
Tips 1 aktifkan akun UGM
Semua akses yang ada di UGM bergantung pada akun UGM atau dikenal dengan SSO UGM. Mulai dari akses internet, unduh software, unduh artikel ilmiah, sampai unggah proposal skripsi menggunakan akun UGM. Setiap mahasiswa UGM akan memiliki @mail.ugm.ac.id simpan baik baik dan gunakan akun tersebut dengan baik dan benar.
SSO UGM bisa mengaktifkan berbagai layanan semisal nya UGM 365. UGM 365 adalah layanan kolaborasi online dengan dukungan Office 365. Layanan Office 365 dapat diakses di http://365.ugm.ac.id setelah kamu mendaftarkan diri kamu akan memiliki akun UGM 365 dengan domain khusus misal emailmu adalah email@mail.ugm.ac.id maka kamu akan memiliki email@365.ugm.ac.id
Tips 2 Buat Kalendar Kuliah
Hal ini yang perlu dilakukan untuk oleh Gadjah Muda untuk mulai menerima kenyataan bahwa kuliah itu dinamis, minggu ini penuh, minggu depan kosong, minggu lainnya ada kuis
caranya mudah. sebagai contoh dari 365.ugm.ac.id, kalian bisa mulai memanfaatkannya dengan mengunduh Outlook di Android atau menggunakan langsung di komputer Windows 10 mu
Hal yang harus dilakukan adalah membuat kalendar setiap kegiatanmu dengan memilih kalendar dan mulai menambah setiap agenda harianmu di Outlook
Ingat rutin menulis agendamu, catat setiap perubahan kuliah manfaatkan waktumu karena kuliah di kampus waktunya tidak beraturan. Libatkan diri ke kegiatan positif seperti UKM, BSO, hingga kegiatan laboratorium
Tips 3 Buat Catatan Kuliah Digitalmu
Beberapa program studi mengizinkan kamu membawa Tablet ata Laptop. Pada tahap ini adalah ide bagus untuk menghemat pembelian buku catatan dengan buku catatan digital seperti OneNote misalnya. Cukup unduh OneNote di Store marketplace dan buatlah sebuah Notebook kuliah persemester seperti pada video berikut. jangan khawatir semua catatanmu aman karena tersimpan di internet, kamu juga bisa merekam kuliah dengan OneNote, merekam layar, hingga mengambil klipping dari internet. Lihat video ini lebih lanjut.
Tips 4 Buat Todo List
To do list adalah pengingat tugas tugasmu kelak. Kuliah akan banyak kegiatan dan tugas dan saatnya kamu susun dengan baik agar tidak terlalu mepet baca tulisan http://ridi.staff.ugm.ac.id/2017/04/08/bencana-itu-bernama-terlambat/
Banyak aplikasi Todo list sebagai contoh Microsoft To Do, yang bisa kamu gunakan untuk menyeleksi mana yang penting dan mana yang kurang penting. Cukup unduh di store dan login dengan UGM 365. Bagikan tugasmu dalam beberapa kategori semisal pada saat saya kuliah saya membaginya menjadi kategori Perkuliahan, Kegiatan Organisasi, dan Pekerjaan. Perkuliahan untuk memberi notifikasi deadline tugas, organisasi digunakan untuk deadline keikutsertaan dalam Keluarga Mahasiswa, dan pekerjaan untuk deadline kerjaan magang, penelitian di lab, dan yang lain. Dengan teratur melakukan hal tersebut selayaknya kita akan menjadi Gadjah Mada Muda yang berkualitas dalam mengelola pekerjaan
Tips 5 Simpan Semua Filemu di Awan
Zaman Now sudah tidak ada lagi cerita berkas skripsi rusak dimakan virus, atau skripsi hilang karena komputer error. Ya, karena kamu bisa dan harus menyimpan semua file kuliahmu di awan.
Sebagai contoh dengan UGM 365 kamu dapat menggunakan fitur OneDrive yang akan menyimpan dokumen kamu dan mensinkronkannya dengan komputer yang kamu pakai sehari hari. Pada saat ada perubahan maka berkas terkini otomatis diperbarui. Cara mensinkronkannya juga mudah cukup unduh OneDrive di komputermu dan itu sudah tersedia di Windows 10. Kemudian, login dengan akun UGM 365
Tips 6 Unduh software gratis di Microsoft Imagine
Perlu Windows 10 atau software seperti Microsoft Access dan Visio, kita beruntung terdapat layanan unduh software mandiri yang dapat diakses di http://lib.ft.ugm.ac.id/web/ cukup klik Microsoft Imagine kamu bisa unduh Windows 10 untuk laptop barumu
Tips 7 Cari referensi di perpustakaan online
UGM memiliki ratusan langganan publikasi karya ilmiah dan buku yang bisa kamu gunakan pada saat belajar bahkan kamu dengan mudahnya bisa mengaksesnya di luar jaringan UGM. Caranya, cukup login dengan SSO UGM ke laman http://ezproxy.ugm.ac.id. Tapi jangan di kos saja, segera berangkat ke perpustakaanmu karena disana bukan hanya tempat membaca buku tetapi juga berbagai kegiatan pelatihan di sana dan tempat asyik untuk garap tugas,
Tips 8 Buat CV online
Suatu saat kamu lulus dan entah kamu lanjut sekolah kembali atau bekerja alangkah baiknya kamu memiliki CV online. CV online ini bermanfaat banget untuk melamar pekerjaan atau bahkan dicari oleh pemberi kerja. Salah satu yang disarankan adalah membuat CV online di Linkedin misalnya cukup buat Linkedin account di https://id.linkedin.com, lalu sebarkan di setiap email dan korespondensi ilmiah, dan jangan lupa diupdate dengan kegiatan dan prestasimu
Tips 9 Ikut Lomba dan Kursus Online
Entah ikut lomba online atau kursus online di MVA, EDX, Udemy ini adalah kesempatan kita mengisi pundi pundi CV online kita. Jangan ragu luangkan seminggu sekali mengikuti kegiatan berfaedah dan menghasilkan, seperti ikut lomba Gemastik, Imagine Cup, atau eSport juga boleh yang jelas belajar mengembangkan diri dengan minatmu agar lulus tidak cuman IPK tok
Tips 10 Gabung ke kegiatan berfaedah
Tahu donk kalau di Facebook, Linkedin, atau di kampus banyak komunitas dan laboratorium yang membuka berbagai kegiatan kepanitiaan. Segera cari peluang tersebut untuk bergabung di kegiatan universitas seperti PPSMB. TedX UGM, atau Kreativitas Mahasiswa gabung segera di http://kreativitas.ugm.ac.id/site/ dan terlibat dalam komunitas seperti KOMATIK, ingat prinsipnya dekat dengan penjual minyak wangi akan ikut wangi, dekat dengan kegiatan berfaedah akan ikut terbawa faedahnya.
selamat bergabung Gadjah Mada Muda…selamat datang di kampus biru, kampus pancasila, dan kampus bernuansa hijau.