Penelitian mulai dari mana

Penelitian mulai dari mana

Sebagai mahasiswa cara paling mudah lulus adalah berkomunikasi kepada dosen terkait dengan topik skripsi atau penelitiannya. Kalaupun kalian mentok kalian bisa mengikuti 7 saran berikut. Nah bagaimana kalau kamu baru memulai melakukan penelitian mandiri misalnya sebagai dosen muda apa yang dapat kamu lakukan? berikut adalah tiga langkah yang biasa saya lakukan.

  1. Identifikasi web publikasi. Dalam hal ini saya memilih IEEE Explore dan ACM Digital Library. Tentu saja berbeda kalau kalian berada di bidang non teknik atau komputasi. Karena bidang saya software engineering maka web publikasi itu menjadi minat saya.
  2. Kemudian saya melakukan pencarian berdasar topik yang saya cari. Pada tahap ini saya sudah menyiapkan aplikasi untuk menyimpan referensi publikasi misalnya favorit saya adalah Mendeley. Sebelum memulai saya membuat folder-folder yang disebut dengan collection
membuat folder collection di mendeley

3. Kemudian saya mulai mencari topik yang saya minati misalnya Project Management, Software Engineering, dsb. Usahakan topiknya spesifik sehingga kamu bisa memperoleh ide-ide publikasi terkini. Ambil dari tahun terkini hingga lima tahun terakhir. Prioritaskan yang berbentuk journal setelah itu konferensi

ilustrasi pencarian kata kunci spesifik

4. Masukkan semua publikasi yang menarik ke Mendeley dan unduh publikasi tersebut satu demi satu. Jangan lupa menyimpannya di Mendeley. Saya pribadi menyarankan kamu mengunduh Mendeley Extension di browser.

unduh Mendeley extension

5. Simpan paper dan baca paper dan tandai hal-hal yang menarik beri waktu seminggu. untuk menelaah masalah dan solusi yang ada. Ingat baca yang benar, lalu catat dalam notulen atau catatan Anda. Saya pribadi menggunakan OneNote

Mendeley citation bisa mengunduh paper yang berelasi

Nah itu lima langkah cari ide penelitian berdasar yang kamu minati, share tantangan kamu di kolom komentar ya.